Safari Ramadhan IPM Kabupaten Malang: Berbagi Kebahagiaan dan Menguatkan Ukhuwah

By malangmu.com Mar8,2025

Malang, [08/3/25] – Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PD IPM) Kabupaten Malang menggelar Safari Ramadhan dengan tema ‘Ramadhan Penuh Makna: Berbagi Kebahagiaan, Menguatkan Ukhuwah.” Kegiatan ini diawali di wilayah regional selatan, tepatnya di Kecamatan Pagak dan Donomulyo, pada [08 Maret 2025]. 

Safari Ramadhan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi serta menanamkan semangat berbagi di bulan suci. Acara ini diawali dengan kajian keislaman yang disampaikan oleh Ayahanda Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Kecamatan Pagak Ayahanda Rasim Hidayat. “Pada bulan Ramadhan ini penting untuk kita menjaga ukhuwah Islamiyah serta memperbanyak amal kebaikan selama bulan Ramadhan.” Ayahanda Rasim

Ketua PD IPM Kabupaten Malang Ipmawan Damar Ravisya menyampaikan bahwa Safari Ramadhan ini akan terus berlanjut ke berbagai wilayah di Kabupaten Malang. “Kami berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang berbagi kebahagiaan, tetapi juga memperkuat tali persaudaraan di antara sesama,” ujarnya. 

Masyarakat setempat menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar kegiatan serupa dapat terus dilaksanakan di tahun-tahun mendatang. Safari Ramadhan ini menjadi bukti nyata bahwa kepedulian dan kebersamaan dapat semakin menguat di bulan yang penuh berkah ini. Dengan semangat berbagi dan menjalin ukhuwah, PD IPM Kabupaten Malang terus berupaya memberikan manfaat bagi masyarakat luas.

Related Post